Pages

Rabu, 13 Mei 2015

Korupsi di Indonesia

     Hallooo kawan-kawan masih kembali lagi bersama saya dan postingan saya yang semoga dapat menginspirasikan kita semua. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas keadilan di Indonesia. Pada saat ini banyak sekali anggota pemerintahan yang terjerat kasus korupsi. Korupsi adalah  tindakan pejabat publik, baik politisi maupun pegawai negeri, serta pihak lain yang terlibat dalam tindakan itu yang secara tidak wajar dan tidak legal menyalahgunakan kepercayaan publik yang dikuasakan kepada mereka untuk mendapatkan keuntungan sepihak
 
Contohnya adalah kasus korupsi Akil Mochtar yang dinyatakan terbukti bersalah menerima hadiah dan tindak pidana pencucian uang terkait kasus sengketa Pilkada di MK.
"Menyatakan terdakwa bersalah, menjatuhkan hukuman pidana seumur hidup kepada terdakwa," kata Ketua Majelis Hakim Suwidya di Pengadilan tindak pidana korupsi, Jakarta, Senin (30/06) malam.
Terhadap vonis ini, mantan Ketua MK ini langsung menyatakan banding. "Sampai ke surga pun saya tetap banding," kata Akil, di sela-sela sidang.
Putusan ini tidak berbeda tuntutan seumur hidup yang diajukan jaksa, namun majelis hakim menyatakan Akil tidak diwajibkan membayar denda sebesar Rp10 milyar.
Majelis hakim menyatakan, Akil telah dijatuhi hukuman maksimal, sehingga denda bisa dihapuskan.
 
Hakim berbeda pendapat           
Walaupun demikian, vonis ini tidak diambil secara bulat, karena dua anggota majelis hakim, yaitu Sofialdi dan Alexander Marwata mengajukan sikap berbeda alias dissenting opinion.
Akil sebelumnya dikenai enam dakwaan karena diduga menerima suap terkait sengketa pemilihan kepala daerah di sejumlah daerah, seperti Kabupaten Lebak, Palembang, Lampung Selatan, dan Pulau Morotai.
Akil Mochtar ditangkap oleh KPK atas dugaan penyuapan pada awal Oktober 2013 lalu di rumah dinasnya, Jalan Widya Chandra, Jakarta.
KPK menyita mata uang dollar Singapura serta AS senilai kurang lebih Rp3 miliar di kediamannya.
KPK kemudian menyatakan Akil Mochtar sebagai tersangka kasus suap penanganan perkara pilkada Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah dan Kabupaten Lebak, Banten.
 
     Ini merupakan salah satu bukti bahwa keadilan di negara kita tidak berjalan dengan baik karena sebagian keadilan dapat di beli yang dapat menyebabkan orang salah di benarkan dan orang benar di salahkan. Sesungguhnya korupsi ini tidak sesuai dengan ideologi negara Indonesia yaitu Pancasila.  Korupsi itu terjadi ketika ada niat dan kesempatan.
 
Nah teman-teman sebaiknya kita hindari korupsi dan berusaha untuk tidak terpengaruh dan tetap melaksanakan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila
 
Sumber :

Tanggung Jawab Suami

     Haloooo apa kabar ? masih kembali lagi bersama saya dan postingan saya yang semoga menginspirasikan dan bermanfaat untuk kita semua. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas sedikit tentang "Tanggung Jawab Suami". Hayooo yang udah nikah sudah memenuhikah kewajiban anda ? hehe buat yang belum nikah jangan khawatir kita pasti merasakan karena jodoh di tangan Tuhan dan tentunya jika kitanya tidak berusaha bagaimana mau dapat jodoh.
 
 
     Nah suami itu adalah seorang pemimpin rumah tangga dan juga mempunyai tanggung jawab terhadap mereka. "Seorang suami adalah pemimpin di tengah keluarganya dan dia akan ditanya tentang orang-orang yang dipimpinnya." Sebagaimana hadits shahih dari Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam. Maka dia bertanggung jawab untuk mendidik isterinya serta anak-anaknya. Siapa yang lalai dalam hal ini, kemudian sang isteri dan anak-anaknya berbuat maksiat, maka dia berdosa, karena sebabnya adalah karena dia tidak mendidik dan mengajarkan mereka. Jika dia tidak lalai dalam mendidik anak dan kemudian keluarganya melakukan sebagian kemaksiatan, maka dia tidak berdosa. Akan tetapi, dia tetap diwajibkan mengingatkan mereka setelah terjadi kemaksiatan tersebut agar mereka meninggalkan perkara-perkara yang bertentangan dengan syariat.
 
 
     Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa“Kewajiban seorang suami terhadap isterinya ialah suami harus memberi makan kepadanya jika ia makan & memberi pakaian kepadanya jika ia berpakaian & tidak boleh memukul mukanya & tidak boleh memperolokkan dia & juga tidak boleh meninggalkannya kecuali dalam tempat tidur (ketika isteri membangkang).” (Riwayat Abu Daud)
sallam bersabda yg bermaksud:
 
     Diceritakan dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wa sallam bahwa baginda bersabda pada waktu haji widak (perpisahan) setelah baginda memuji Allah & menyanjung-Nya serta menasehati para hadirin yang maksudnya:
‘Ingatlah (hai kaumku), terimalah pesanku untuk berbuat baik kepada para isteri, isteri-isteri itu hanyalah dapat diumpamakan kawanmu yang berada di sampingmu, kamu tidak dapat memiliki apa-apa dari mereka selain berbuat baik, kecuali kalau isteri-isteri itu melakukan perbuatan yang keji yang jelas (membangkang atau tidak taat) maka tinggalkanlah mereka sandirian di tempat tidur & pukullah mereka dengan pukulan yg tidak melukai. Kalau isteri isteri itu taat kepadamu maka janganlah kamu mencari jalan untuk menyusahkan mereka.
Ingatlah! Sesungguhnya kamu mempunyai kewajiban terhadap isteri-isterimu & sesungguhnya isteri-isterimu itu mempunyai kewajiban-kewajiban terhadap dirimu. Kemudian kewajiban isteri isteri terhadap dirimu ialah mereka tidak boleh mengijinkan masuk ke rumahmu orang yang kamu benci. Ingatlah! Kewajiban terhadap mereka ialah bahwa kamu melayani mereka dengan baik dalam soal pakaian & makanan mereka.

(Riwayat Tarmizi & Ibnu Majah)
 
     Jika sang anak telah mencapai usia tamyiz, maka ketika itu, bapaknya diperintahkan untuk mengajarkannya dan mendidiknya dengan cara mengajarkannya Al-Quran dan beberapa hadits-hadits. Juga hendaknya dia mengajarkan sang anak hukum-hukum syariat yang sesuai dengan usia anak-anak, misalnya mengajarkannya bagaimana berwudu, bagaimana shalat, kemudian mengajarkannya zikir untuk tidur, ketika bangun tidur, ketika makan, minum. Karena, jika anak sudah mencapai usia tamyiz, maka dia sudah dapat memahami perintah dan larangan. Kemudian hendaknya dia juga dilarang dari perkara-perkara yang tidak layak sambil menjelaskan bahwa hal-hal tersebut tidak dibolehkan melakukannya, seperti dusta, namimah, dan lainnya. Sehingga dia terdidik dengan benar dan meninggalkan keburukan sejak kecil. Ini perkara yang sangat penting dan sering dilalaikan sebagian orang tua.
 
     Banyak orang-orang yang tidak memperdulikan urusan anak-anaknya dan tidak memberinya arahan yang benar. Mereka biarkan saja anaknya tidak mengerjakan shalat tanpa mengarahkannya. Mereka biarkan anaknya tumbuh dalam kebodohan dan perbuatan yang tidak baik serta bergaul dengan orang-orang yang buruk, hilir mudik di jalan-jalan dan mengabaikan pelajaran mereka atau perbuatan-perbuatan negatif lainnya yang terjadi di tengah para pemuda muslim akibat kelalaian orang tuanya. Mereka akan ditanya tentang masalah ini, karena Allah menyerahkan tanggung jawab terhadap anak-anaknya di pundak mereka. Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda, "Perintahkan anak-anak kalian untuk melakukan shalat pada saat usia mereka tujuh tahun, dan pukulah mereka pada usia sepuluh tahun." Ini merupakan perintah dan tugas bagi orang tua. Maka siapa yang tidak memerintahkan anak-anaknya melakukan shalat, dia telah bermaksiat kepada Nabi shallallahu alaihi wa sallam dan melakukan perbuatan yang diharamkan serta meninggalkan kewajiban yang diperintahkan Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam.
 
Al Habib Abdullah Al Haddad berkata: “seorang laki-laki yang sempurna adalah dia yang mempermudah dalam kewajiban-kewajiban kepadanya & tidak mempermudah dalam kewajiban-kewajibannya kepada Allah. Dan seorang laki-laki yang kurang ialah dia yang bersifat sebaliknya.” Maksud & penjelasan ini ialah seorang suami yang bersikap sudi memaafkan jika isterinya tidak menghias dirinya & tidak melayaninya dengan sempurna & lain-lain tetapi ia bersikap tegas jika isterinya tidak melakukan sholat atau puasa & lain-lain, itulah suami yang sempurna. Dan seorang suami yang bersikap keras jika isterinya tidak menghias dirinya atau tidak melayaninya dengan sempurna & lain-lain tetapi bersikap acuh tidak acuh (dingin) jika isteri meninggalkan kewajiban-kewajiban kepada Allah seperti sholat, puasa & lain-lain, dia seorang suami yang kurang.
 
     Nah sekian postingan kali ini semoga bermanfaat untuk kita semua dan tentunya kita harus berusaha untuk menjalani kewajiban - kewajiban kita dengan sabar dan penuh ke ikhlasan ^^
 
Sumber :

Selasa, 12 Mei 2015

Rahasia Kehidupan Asmara di Balik Garis Tangan

     Halooo kembali lagi bersama saya dan postingan saya yang semoga dapat bermanfaat untuk kita semua. Setelah membaca berita di viva.co.id saya menjadi tertarik untuk sharing atau berbagi kepada teman - teman. Untuk link lebih lengkapnya bisa di lihat di bawah.
 
 
    Apakah kehidupan percintaan Anda tidak selalu mujur? Atau Anda sulit untuk menemukan cinta sejati Anda? Mungkin Anda harus melihat garis tangan, terutama garis 'Hati,' yang mengindikasikan peruntungan Anda soal cinta.

     Apakah Anda tahu bahwa Anda dapat menemukan garis hati di ujung jari Anda? Garis hati Anda merupakan indikator penting dari perasaan Anda, dan segala sesuatu yang berputar di sekitar percintaan yang Anda lakukan.

      Lihatlah gambar untuk mengetahui di mana letak garis hati Anda, karena garis ini bertanggung jawab akan fakta apakah Anda dicintai dan mencintai seseorang. Dimulai di bawah jari telunjuk atau jari tengah, dan meluas ke tepi sisi telapak jari kelingking.
      Setidaknya ada empat tipe fakta percintaan dari garis hati tersebut. Anda bisa melihat gambar dan mencocokkannya dengan yang terdapat pada tangan Anda. Berikut penjelasannya yang kami kutip dari healthyfoodteam.com:

A) Jika garis hati Anda dimulai di bawah jari tengah, Anda dilahirkan untuk menjadi pemimpin--ambisius, mandiri, orang yang cerdas, dan telah menyatakan kualitas penilaian dan pengambilan keputusan. Anda kurang sensitif dan dingin terhadap orang lain, apalagi percntaan.

B) Jika garis hati Anda dimulai antara jari dan jari telunjuk tengah maka Anda areconsiderate dan baik kepada orang lain. Selain itu, Anda juga ragu-ragu dan berhati-hati ketika orang lain, tetapi Anda adalah orang kepercayaan. Anda memiliki akal sehat ketika memutuskan.

C) Jika garis hati Anda dimulai di bawah jari telunjuk memiliki karakteristik tipe A. Namun kelemahan yang Anda miliki adalah ketidakpekaan Anda terhadap pasangan..

D) Jika garis hati Anda dimulai antara jari telunjuk dan ibu jari, Anda penuh kesabaran, peduli, baik dan berhati lembut. Kata-kata ini paling menggambarkan Anda.

      Lalu yang mana garis 'hati' Anda? Ini sekedar rekomendasi, jangan dipercaya 100 persen terhadap garis hati. Anda bisa melakukan perubahan, dan memulai dengan mencintai pasangan Anda sepenuh hati.
 
     Wah sangat menarik sekali kan dan tentunya jika kita ingin sesuatu yang lebih baik kita harus berusaha dan tidak percaya sepenuhnya dan garis hati bisa digunakan sebagai acuan dan motivasi untuk kita semua ^^
 

Efek Samping Rokok

     Halloooo kembali lagi bersama saya dan postingan saya yang mudah mudahan dapat menginspirasikan kita semua ^ ^ Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang Apa itu "Rokok" dan kira kira apa sih efek sampingnya.. Nah pada penasaran kan langsung saja kita bahas bersama sama.
 
     Rokok adalah silinder dari kertas yang ukuran panjangnya sekitar 70 mm hingga 120 mm (bervariasi) dengan diameter sekitar 10 mm yang berisi daun-daun tembakau yang telah dicacah. Rokok dibakar pada salah satu ujungnya dan dibiarkan membara agar asapnya dapat dihirup lewat mulut pada ujung lainnya. Dan biasanya banyak di gunakan oleh Bapak bapak hingga kalangan anak muda.
 
     Manusia di dunia yang merokok untuk pertama kalinya adalah suku bangsa Indian di Amerika, untuk keperluan ritual seperti memuja dewa atau roh. Pada abad 16, Ketika bangsa Eropa menemukan benua Amerika, sebagian dari para penjelajah Eropa itu ikut mencoba-coba menghisap rokok dan kemudian membawa tembakau ke Eropa. Kemudian kebiasaan merokok mulai muncul di kalangan bangsawan Eropa. Tapi berbeda dengan bangsa Indian yang merokok untuk keperluan ritual, di Eropa orang merokok hanya untuk kesenangan semata-mata. Abad 17 para pedagang Spanyol masuk ke Turki dan saat itu kebiasaan merokok mulai masuk negara-negara Islam.
 
     Menurut riset 51,1 persen rakyat Indonesia adalah perokok aktif, tertinggi di ASEAN dan sangat jauh bedanya dengan negara-negara tetangga.
 
     Telah banyak riset yang membuktikan bahwa rokok sangat menyebabkan ketergantungan, di samping menyebabkan banyak tipe kanker, penyakit jantung, penyakit pernapasan, penyakit pencernaan, efek buruk bagi kelahiran, dan emfisema yang tentunya merugikan dan membuat para perokok aktif maupun pasif menderita. Nah sebenarnya sangat di anjurkan untuk kita semua demi menjaga kesehatan kita bersama untuk tidak merokok sampai ada slogannya loh "merokok membunuhmu".
 
  


  Teman - teman tau nggk kalau di dalam satu batang rokok terdapat kandungan zat kimia, nah kandungan zat kimia yang terdapat didalam sebatang rokok itu berjumlah tiga ribu macam menurut Terry dan Horn. Tetapi hanya tujuh ratus macam zat saja yang dikenal. Disini ada 15 macam zat berbahaya yang bisa anda ketahui yaitu :





  1. ACROLEIN ; zat berbentuk cair tidak berwarna diperoleh dengan mengambil cairan dari glyceril atau dengan mengeringkannya. Pada dasarnya zat ini mengandung alkohol yang pastinya sangat mengganggu kesehatan.
  2. KARBON MONOXIDA ; gas yang tidak berbau. Zat ini dihasilkan dari pembakaran yang tidak sempurna dari unsur zat karbon. Jika karbon monoxida ini masuk ke dalam tubuh dan dibawa oleh hemoglobin ke dalam otot-otot tubuh. Satu molekul hemoglobin dapat membawa empat molekul oksigen. Apabila didalam hemoglobin itu terdapat karbon monoxida, berakibat seseorang akan kekurangan oksigen.
  3. NIKOTIN ; cairan berminyak tidak berwarna. Zat ini bisa menghambat rasa lapar. Jadi menyebabkan seseorang merasa tidak lapar karena mengisap rokok.
  4. AMMONIA ; gas yang tidak berwarna, terdiri dari nitrogen dan hidrogen. Memiliki bau yang sangat tajam dan merangsang. Zat ini sangat cepat memasuki sel-sel tubuh dan kalau disuntikkan sedikit saja pada aliran darah akan membuat pingsan atau koma.
  5. FORMIC ACID ; cairan tidak berwarna, tajam baunya, bisa bergerak bebas dan dapat membuat lepuh.
  6. HYDROGEN CYANIDE ; gas tidak berwarna, tidak berbau dan tidak ada rasa. Zat ini paling ringan dan mudah terbakar. Cyanide mengandung racun berbahaya dan jika dimasukkan langsung ke dalam tubuh akan berakibat kematian.
  7. NITROUS OXIDE ; gas tidak berwarna dan jika diisap dapat menyebabkan hilangnya pertimbangan dan membuat rasa sakit. Zat ini awalnya adalah untuk zat pembius pada saat operasi.
  8. FORMALDEHYDE ; gas tidak berwarna dan berbau tajam. Gas ini bersifat pengawet dan pembasmi hama.
  9. PHENOL ; zat ini terdiri dari campuran kristal yang dihasilkan dari distilasi zat-zat organik misalnya kayu dan arang. Phenol bisa terikat didalam protein dan menghalangi kerja enzyme.
  10. ACETOL ; zat ini adalah hasil dari pemanasan aldehyde dan menguap dengan alkohol.
  11. HYDROGEN SULFIDE ; gas yang mudah terbakar dan berbau keras. Zat ini menghalangi oxidasi enxym (zat besi berisi pigmen).
  12. PYRIDINE ; cairan tidak berwarna dan berbau tajam. Zat ini mampu mengubah alkohol sebagai pelarut dan pembunuh hama.
  13. METHYL CHLORIDE : merupakan campuran zat-zat bervalensa satu atas mana hidrogen dan karbon sebagai unsur utama. Zat ini merupakan compound organis yang sangat beracun dan uapnya bersifat sama dengan pembius.
  14. METHANOL ; cairan ringan yang mudah menguap dan terbakar. Jika diminum dan diisap dapat berakibat pada kebutaan dan kematian.
  15. TAR ; cairan kental berwarna coklat tua atau hitam didapatkan dengan cara distilasi kayu dan arang juga dari getah tembakau. Zat inilah yang menyebabkan kanker paru-paru.

 
  1.     Rokok mengandung kurang lebih 4000 lebih elemen-elemen dan setidaknya 200 diantaranya berbahaya bagi kesehatan. Racun utama pada rokok adalah tar, nikotin, dan karbon monoksida. Selain itu, dalam sebatang rokok juga mengandung bahan-bahan kimia lain yang tidak kalah beracunnya.
                No
    Nama zat
    Defenisi & efek terhadap kesehatan
    1
    ACROLEIN
    C3H4O
    Zat berbentuk cair tidak berwarna diperoleh dengan mengambil cairan dari glyceril atau dengan mengeringkannya. Pada dasarnya zat ini mengandung alkohol yang pasti sangat mengganggu kesehatan.
    2
    KARBON MONOXIDA
    CO
    Gas yang tidak berbau. Zat ini dihasilkan dari pembakaran yang tidak sempurna dari unsur zat karbon. Jika karbon monoxida ini masuk ke dalam tubuh dan dibawa oleh hemoglobin ke dalam otot-otot tubuh. Satu molekul hemoglobin dapat membawa empat molekul oksigen. Apabila didalam hemoglobin itu terdapat karbon monoxida, berakibat seseorang akan kekurangan oksigen.
    3
    NIKOTIN
    C10H14N2
    Cairan berminyak tidak berwarna. Zat ini bisa menghambat rasa lapar. Jadi menyebabkan seseorang merasa tidak lapar karena mengisap rokok.
    4
    AMMONIA
    NH3
    Gas yang tidak berwarna, terdiri dari nitrogen dan hidrogen. Memiliki bau yang sangat tajam dan merangsang. Zat ini sangat cepat memasuki sel-sel tubuh dan kalau disuntikkan sedikit saja pada aliran darah akan membuat pingsan atau koma
    5
    FORMIC ACID
    HCO2H
    Cairan tidak berwarna, tajam baunya, bisa bergerak bebas dan dapat membuat lepuh.
     
    6
     
    HYDROGEN CYANIDE
    HCN
     Gas tidak berwarna, tidak berbau dan tidak ada rasa. Zat ini paling ringan dan mudah terbakar. Cyanide mengandung racun berbahaya dan jika dimasukkan langsung ke dalam tubuh akan berakibat kematian.
    7
    NITROUS OXIDE
    N2O
    Gas tidak berwarna dan jika diisap dapat menyebabkan hilangnya pertimbangan dan membuat rasa sakit. Zat ini awalnya adalah untuk zat pembius pada saat operasi.
    8
    FORMALDEHYDE
    CH2O
    Gas tidak berwarna dan berbau tajam. Gas ini bersifat pengawet dan pembasmi hama.
    9
    PHENOL
    C6H5OH
    Zat ini terdiri dari campuran kristal yang dihasilkan dari distilasi zat-zat organik misalnya kayu dan arang. Phenol bisa terikat didalam protein dan menghalangi kerja enzyme
    10
    ACETOL
    C2H4O2
    Zat ini adalah hasil dari pemanasan aldehyde dan menguap dengan alkohol.
    11
    HYDROGEN SULFIDE
    H2S
    Gas yang mudah terbakar dan berbau keras. Zat ini menghalangi oxidasi enxym (zat besi berisi pigmen).
    12
    PYRIDINE
    C5H5N
    Cairan tidak berwarna dan berbau tajam. Zat ini mampu mengubah alkohol sebagai pelarut dan pembunuh hama.
    13
    METHYL CHLORIDE
    CH2=CHCl
    Merupakan campuran zat-zat bervalensa satu atas mana hidrogen dan karbon sebagai unsur utama. Zat ini merupakan compound organis yang sangat beracun dan uapnya bersifat sama dengan pembius.
    14
    METHANOL
    CH3OH
    Cairan ringan yang mudah menguap dan terbakar. Jika diminum dan diisap dapat berakibat pada kebutaan dan kematian.
    15
    TAR
    C6H6
    Cairan kental berwarna coklat tua atau hitam didapatkan dengan cara distilasi kayu dan arang juga dari getah tembakau. Zat inilah yang menyebabkan kanker paru-paru.
 
Nah teman - teman marilah kita bersama - sama untuk tidak merokok demi menjaga kesehatan dan masa depan kita semua ^^
Sumber :

Senin, 04 Mei 2015

Kasih Sayang Ibu yang menemani hidup selamanya

Cintaku kepada Ibu Sepanjang Zaman
Halooo kembali lagi bersama saya dan postingan saya yang tentunya semoga dapat menginspirasikan kita semua. Kali ini kita akan sedikit membahas tentang cinta seorang Ibu kepada anaknya. Biasanya kan cinta kepada pacarnya..ciyeeee yang jomblo jangan tersinggung ya ^^ kalau dipikir pikir cinta yang selalu ada dan kuat selama – lamanya itu cinta Ibu kepada anaknya dan sampai ada pepatah yang mengatakan “Kasih Ibu sepanjang Zaman” sampai ada lagunya juga.. Memang cinta kasih seorang Ibu kepada anaknya itu kasih sayang yang sangat kuat. Sampai sang Ibu rela berkorban menyerahkan dan melakukan apa saja demi kebahagiaan dan kesuksesan anaknya.
Bahkan cinta Ibu kepada anaknya memiliki banyak unsur – unsur yang sangat kuat. Yang pertama yaitu pengasuhan, seorang Ibu akan mengasuh kita dari kita yang tidak bisa apa – apa menjadi dewasa dan bisa menjaga diri dan walau kita sudah dewasa pun Ibu masih tetap mengasuh kita hingga akhirnya kita menikah menjadi seorang Ayah atau Ibu. Yang kedua yaitu tanggung jawab, tentunya sebagai orangtua mempunyai tanggung jawab yang besar dan berat dalam mendidik dan mengasuh terhadap anaknya yang dimana seorang Ibu selalu menjalani kewajiban tersebut dengan penuh kesabaran dan ke ikhlasan. Dan yang ketiga adalah perhatian, yang dimana seorang Ibu selalu memberikan perhatian yang lebih agar anaknya menjadi anak yang baik, sholeh, dan berbakti kepada orangtua.
Nah teman – teman tahukah kalian bahwa sejarah tidak pernah mengenal agama atau aturan apa pun yang memuliakan dan mengangkat derajat serta kedudukan perempuan sebagai seorang ibu sedemikian tinggi, selain Islam. Perintah Allah untuk berbuat baik kepada ibu datang segera setelah perintah-Nya untuk bertauhid dan menyembah-Nya. Islam mejadikan berbakti kepada ibu sebagai salah satu pangkal-pokok kebaikan dan menjadikan hak ibu lebih besar ketimbang bapak. Hak ibu lebih besar daripada bapak karena ibu menanggung beban berat saat mengandung, melahirkan, menyusui dan mendidik anak. Hal ini ditegaskan al-Qur`an dan diulanginya pada lebih dari satu surat agar para anak memerhatikan dan mencamkannya di jiwa dan hati mereka. Firman-Nya:
“Dan Kami perintahkan kepada manusia (berbuat baik) kepada dua orang ibu-bapaknya; ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam dua tahun. Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada dua orang ibu bapakmu, hanya kepada-Kulah kembalimu” (QS Luqmân/31: 14).
 
“Kami perintahkan kepada manusia supaya berbuat baik kepada dua orang ibu bapaknya, ibunya mengandungnya dengan susah payah, dan melahirkannya dengan susah payah (pula). Mengandungnya sampai menyapihnya adalah tiga puluh bulan” (QS al-Ahqâf/46: 15).
 Nah teman – teman ada baiknya jika kita selalu menjaga perasaan orangtua terutama Ibu karena seperti yang kita ketahui sebelumnya seorang Ibu berperan sangat penting dalam mengasuh dan membimbing kita semua untuk menjadi yang lebih baik ^^
 
Sumber :